Calon Mahasiswa Diimbau Waspada Aksi Penipuan Mengatasnamakan Rektor Unsrat

Para calon mahasiswa Unsrat saat mengikuti SMBPTN pada TA 2022 lalu. (humas Unsrat)

MANADO, 3 MEI 2023 – Rektor Prof Dr Ir Oktovian BA Sompie MEng IPU, menegaskan penerimaan calon mahasiswa Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Tahun Akademik 2023, yang digelar melalui proses Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) melalui Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) pada pekan ini dan pekan depan, bebas dari aksi pungli dan calo.

 

Bacaan Lainnya

Rektor Sompie melalui Wakil Rektor (WR) I Unsrat Bidang Akademik Prof Dr Ir Grevo S Gerung,MSc, menyebut proses seleksi yang akan dilaksanakan dua gelombang  yaitu pada tanggal 8 Mei hingga 14 Mei, dan kedua pada tanggal 22 Mei -28 mei 2023, mendatang adalah obyektif berdasarkan hasil murni dari para calon mahasiswa. “Proses dalam seleksi nanti ada perubahan materi tes yang baru yaitu tes potensi skolastik,  tes literasi bahasa Indonesia dan bahasa Inggris,  tes penalaran matematika. Tes ini ada penambahan waktu dibanding tes tahun sebelumnya. Dan semuanya diawasi ketat, jadi tidak ada namanya dititip, gunakan calo ataupun aksi penipuan,” tegas Gerung, saat mewakili Rektor Unsrat di Pembukaan pelatihan Pengawas dan Teknisi UTBK pagi tadi di Gedung UPT TIK Unsrat.

 

Sementara WR II Unsrat Bidang Administrasi Dr Ronny Maramis SH MH juga mengingatkan, pada para peserta pelatihan yang akan menjadi pengawas dan teknisi dalam proses seleksi calon mahasiswa Unsrat untuk tidak terlibat dalam hal yang merugikan para calon mahasiswa, serta meminta untuk mewaspadai adanya oknum calo. “Hati- hati dengan adanya oknum penipu atas nama pimpinan Unsrat menawarkan kelulusan masuk Unsrat. Jangan percaya hal tersebut, itu dusta. Jika ada oknum penipu tolong dilaporkan kepada Pimpinan Unsrat, dan akan ditindaklanjuti dengan proses hukum,” tegasnya. (graceywakary)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *