MANADONES, 16 NOVEMBER 2022 – Tim nasional (Timnas) Prancis, telah memastikan diri berangkat ke Doha, Qatar dengan menggunakan jet pribadi siang tadi.
Ini terpantau dari Twitter miliki Timnas Prancis yang menggungah foto tim saat berada dalam jet mewah. Dalam foto tersebut nampak para bintang Prancis seperti Kylian Mbappe, Karim Benzema dan Raphael Varane, pasukan dari Coach Didier Deschamps ini dikutip MANADONES dari Dailymail akan bermarkas disalah satu hotel termewah di Doha, Al Messila, yang memiliki 130 kamar dengan gaya laiknya istana.
Hotel ini memiliki harga Rp25 juta per malam dan menyediakan 30 vila plus kolam renang pribadi, dengan penjagaan yang sangat baik. Seperti diketahui, Timnas Prancis berada di grup D bersama Australia, Denmark dan Tunisia. (graceywakary)