MANADO, 15 OKTOBER 2021 — Yayasan Hidup Cemerlang (YHC), pagi tadi menandatangani nota kesepakatan dan perjanjian kerjasama dengan Universitas Manado (Unima).
Kegiatan yang digelar ini, akan menjadi salah satu tumpuan YHC dan Unima mendorong potensi tou Minahasa menjadi lebih baik dan mampu bersaing secara global. “Saya ingin generasi muda kita memiliki SDM handal, bagi yang putus sekolah bisa meneruskan sekolah melalui pendidikan yang kami siapkan. Yayasan ini, nantinya menyediakan generasi handal yang bisa dipekerjakan hingga ke luar negeri,” kata Ketua YHC, Letjen Purn Johnny Lumintang usai penandatanganan kesepakatan dan kerjasama ini.
Mantan Pangkostrad 10 jam ini, juga mengungkapkan rasa sedihnya, saat masuk nya permintaan tenaga kerja Indonesia ke Jepang sebanyak 70 ribu orang, yang kemudian tidak bisa dipenuhi oleh pemerintah Indonesia, beberapa waktu lalu.
“Mereka butuh tenaga kerja yang sehat kuat dan berpendidikan, walau ini adalah pendidikan dasar. Bayangkan kuota sebanyak itu, tidak mampu kita penuhi, sangat disayangkan. Ini juga yang melatarbelakangi saya dan teman teman yang cinta Sulut untuk berbuat,” kata Lumintang lagi sambil menambahkan, kerja sama dengan Unima adalah salah satu dukungan dalam pembentukkan karakter. “Pendidikan dan karakter, adalah modal utama untuk bisa tampil beda didepan publik dan mendapatkan pekerjaan yang terbaik,” tambahnya didampingi salah satu anggota dewan penasehat YHC, Jemmy Mokolensang SH dan Tilly Kasenda.
Rektor Unima, Prof Dr Dietje Katuuk dalam sambutannya, menyambut baik kerja sama dengan YHC. “Kita harus mampu menciptakan generasi muda yang mampu menjadi pelopor dalam pembangunan, terutama pembangunan Indonesia. Kawin massal antara YHC dan Unima akan sangat menguntungkan Sulut. Kiranya kerjasama ini, akan berjalan seperti yang kita harapkan semua,” ungkapnya dihadapan para pelaku pendidikan Sulut dan pengurus YHC di Hotel Luwansa, Manado. (graceywakary)