Wakil dari Benua Afrika, Miss Afrika Selatan, Zozibini Tunzi akhirnya meraih gelar sebagai Miss Universe 2019 di hajatan paling spektakuler yang digelar di Georgia, Atlanta, Amerika Serikat (AS).
Raihan ini, sekaligus membantah bahawa para wakil benua Afrika disepelekan, Tunzi sendiri meraih mahkota dambaan para wanita dunia ini setelah tampil penuh percaya diri di final bersama dua kontestan lainnya si Miss Puerto Rico dan Miss Meksiko.
Dikutip dari dailymail, si hitam cantik kelahiran Afrika Selatan 18 September 1993 ini memang secara fisik amat menawan dan menarik serta begitu penuh persahabatan. Mantan aktivis ini pada 2017 lalu juga sempat berkomptesi di Miss Afrika Selatan namun kandas di babak awal dan dia kembali mengikuti kontes serupa pada tahun ini dan berhasil menjadi pemenangnya. Raihan dari Tunzi langsung menghilangkan pandangan rendah pada warna kulit. (*)